Pengaruh Pemberian Tepung Daun Kelor (Moringa oleifera Lamm) dan Lama Penyimpanan pada Suhu Dingin 4-5 °C terhadap Kualitas Semen Cair (Liquid Semen) Kambing Kacang
Abstract
Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui pengaruh pemberian tepung daun kelor dan lama penyimpanan pada suhu dingin 4-5°C terhadap kualitas semen cair kambing kacang. Metode penelitian adalah ekperimental dengan rancangan RAK faktorial. Faktor pertama adalah dosis pemberian tepung daun kelor (D) dalam pakan konsentrat yang terdiri dari 4 dosis, yaitu D0= 0%, D1= 10%, D2= 20%, dan D3= 30%. Faktor kedua adalah lama penyimpanan semen cair kambing kacang pada suhu suhu 4-5°C (L) yang terdiri dari 3 taraf L0= 0 hari, L1= 1 hari, L2= 2 hari. Variabel penelitian adalah kualitas semen cair kambing kacang meliputi motilitas, viabilitas, dan abnormalitas spermatozoa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh interaksi yang sangat nyata (P<0,01) antara perlakuan dosis pemberian tepung daun kelor dan lama waktu penyimpanan pada suhu 4-5°C terhadap kualitas semen cair kambing kacang. Rata-rata prosentase motilitas dan viabilitas tertinggi pada perlakuan D3L0= (83,13±2,39) dan (87,67±2,35); rata-rata prosentase motilitas dan viabilitas terendah D0L2= (21,25±1,44) dan (41,07±0,38); rata-rata abnormalitas (%) terendah D2L0= (4,34±0,38i) dan tertinggi D0L2= (11,11±0,09). Kesimpulan penelitian bahwa. pemberian tepung daun kelor dapat dilakukan sampai dengan dosis 30% dalam pakan konsentrat dengan lama penyimpanan semen cair pada suhu 4-5° selama 2 hari untuk menghasilkan kualitas semen cair yang masih layak digunakan dalam inseminasi buatan.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Anwar, F., Latif, S., Ashraf, M., and Gilani, A. H. 2007. Moringa oleifera: A food plant with multiple medicinal uses. In Phytotherapy Research. 21: 17-25.
Arifiantini, R. ., T, W., and EF, R. 2006. Pengujian Morfologi Spermatozoa Sapi Bali (Bos sondaicus) Menggunakan Pewarnaan Wilimams. Jurnal Pengembangan Peternakan Tropis, 31(2), 105–110.
Ax, R.M., Dally, B., Didion, R. Lenz, C. Love, D. Vaner, H. and M. B. 2008. Semen Evaluation in Reproduction in Farm Animal (E. S. . Hafez (ed.); Seventh). Reproducive Health Kiawah Island.
Hafez, E. 2008. Reproduction in Farm Animals (E. Hafez & B. Hafez (eds.); Seventh ed). Blackwell Publishing.
Hidayah, S. N. 2018. Pengaruh Level Filtrat Daun Kelor (Moringa oleifera) Pada Pengencer Tris Kuning Telur Ayam Kampung Dalam Mempertahankan Kualitas Spermatozoa Kambing Kacang Pada Suhu 5°C. Thesis. Fakultas Peternakan. Universitas Mataram.
Ismaya. 2014. Bioteknologi Inseminasi Buatan pada Sapi dan Kerbau. Gadjah Mada University Press.Yogyakarta.
Johnson, L. A., Weitze, K. F., Fiser, P., and Maxwell, W. M. C. 2000. Storage of boar semen. Animal Reproduction Science. 62: 143-172.
Khaki, A., Khaki, A. A., Hajhosseini, L., Golzar, F. S., and Ainehchi, N. 2014. The anti-oxidant effects of ginger and cinnamon on spermatogenesis dys-function of diabetes rats. African Journal of Traditional, Complementary and Alternative Medicines. 11(4): 1-8.
Mahmood, K. T., Mugal, T., and Haq, I. U. 2010. Moringa oleifera: A natural gift-a review. Journal of Pharmaceutical Sciences and Research. 2(11): 775-781.
Marhaeniyanto, E. 2013. Blood profile and daily gain of fat-tailed growing rams receiving tree foliages to substitute other ingredients in the concentrate diets. IOSR Journal of Agriculture and Veterinary Science. 3(6): 23-27.
Mutiara, T. K., Mutiara, T. K., Estiasih, T., and Sri, E. W. 2013. NOT - Effect Lactagogue Moringa Leaves (Moringa oleifera Lam) Powder in Rats White Female Wistar. J. Basic. Appl. Sci. Res. 3(4): 430-434.
Nugraheni, T., Okid, P., dan Tetri, W. 2003. Pengaruh Vitamin C Terhadap Perbaikan Spermatogenesis Dan Kualitas Spermatozoa Mencit (Musmucullus L) Setelah Pemberian Ekstrak Tembakau (Nicotiana tabacum) L. Biofarmasi, 1(1), 13–19.
Odeyinka, S. M., Oyedele, O. J., Adeleke, T. O., and Odedire, J. A. 2008. Reproductive Performance of Rabbits Fed Moringa oleifera As a Replacement for Centrosema Pubescens. Reproduction. 9th World Rabbit Congress. June 10-13. Verona. Italy. PP: 411-416.
Paul, C. W. and Didia, B. C. 2012. The Effect of Methanolic Extract of Moringa oleifera Lam Roots on the Histology of Kidney and Liver of Guinea Pigs. Asian Journal of Medical Sciences. 4(1): 55-60.
Satriyani, D. P. P. 2021. Review artikel: Aktivitas Antioksidan Ekstrak Daun Kelor (Moringa oleifera Lam.). Jurnal Farmasi Malahayati. 4(1): 31-43.
Susilawati, T. 2011. Spermatology. Penerbit Universitas Brawijaya Press.Malang.
Susilawati, T. 2013. Pedoman Inseminasi Buatan Pada Ternak. UB Press. Malang.
Suyadi, dan A. Rachmawati, N. I. 2012. Pengaruh α-Tocopherol yang Berbeda dalam Pengencer Dasar Tris Aminomethanekuning Telur Terhadap Kualitas Semen Kambing Boer yang Disimpan pada Suhu 50C. Jurnal Ilmiah Ilmu-Ilmu Peternakan, 22(3), 1–8.
Toelihere, M. R. 1993. Inseminasi Buatan Pada Ternak. Angkasa.
Valente, S. S., Pereira, R. M., Baptista, M. C., Marques, C. C., Vasques, M. I., Pereira, M. V. C. S., Horta, A. E. M., and Barbas, J. P. 2010. In vitro and in vivo fertility of ram semen cryopreserved in different extenders. Animal Reproduction Science. 117: 74-77.
Vishwanath, R., and Shannon, P. 2000. Storage of bovine semen in liquid and frozen state. In Animal Reproduction Science. 62: 23-53.
Waluyo, S. 2014. Reproduksi Aplikatif Pada Sapi (1st ed.). PT SEWU. Bandung
Widiastini, L. P., Karuniadi, I. G. A. M., dan Tangkas, M. 2021. Senyawa Antioksidan Ekstrak Etanol Daun Kelor (Moringa oleifera) Di Denpasar Selatan Bali. Media Kesehatan Politeknik Kesehatan Makassar. 16(1): 135-139.
Yani, A., Nuryadi, dan Pratiwi, T. 2001. Pengaruh Tingkat Substitusi Santan Kelapa pada Pengencer Santan Kelapa terhadap Kualitas Semen Kambing Peranakan Ettawa (PE). Biosain, 1, 23–29.
Zade, V. S., Dabhadkar, D. K., Thakare, V. G., and Pare, S. R. 2013. Effect of Aqueous Extract of Moringa oleifera Seed on Sexual Activity of Male Albino Rats. Biological Forum – An International Journal. 5(1): 129-140.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.